PENGEMBANGAN E-BOOK CERITA BERGAMBAR BERBASIS KVISOFT FLIPBOOK MAKER UNTUK MEMBEKALKAN MINAT BACA SISWA KELAS 1 MI BAHRUL ULUM 1 BULU BALEN BOJONEGORO

Maysaroh, St Umi (2024) PENGEMBANGAN E-BOOK CERITA BERGAMBAR BERBASIS KVISOFT FLIPBOOK MAKER UNTUK MEMBEKALKAN MINAT BACA SISWA KELAS 1 MI BAHRUL ULUM 1 BULU BALEN BOJONEGORO. Sarjana (S1) thesis, Universitas Nahdlotul Ulama Sunan Giri.

[thumbnail of COVER.pdf] Text
COVER.pdf

Download (395kB)
[thumbnail of AWALAN.pdf] Text
AWALAN.pdf

Download (958kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf

Download (517kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (667kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (677kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf

Download (373kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (383kB)
[thumbnail of Lampiran.pdf] Text
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

E-book adalah salah satu bahan bacaan yang dikembangkan berkat kemajuan teknologi, E-book merupakan sebuah bentuk buku dalam versi digital yang dapat dibaca pada komputer pribadi atau perangkat genggam yang dirancang khusus untuk tujuan tersebut. Berdasarkan observasi yang dilakukan oleh peneliti di kelas 1 MI Bahrul Ulum 1 Bulu Balen, permasalahanya yaitu masih minimnya pengembangan bahan ajar yang efektif dan bervariasi akibatnya banyak peserta didik yang kurang tertarik dengan pembelajaran. Untuk mengatasi problem ini, peneliti akan mengembangkan Bahan Ajar E-book Cerita Bergambar Berbasis Kvisoft Flipbook Maker Untuk Membekalkan Minat Baca Siswa Kelas 1 MI Bahrul Ulum 1 Bulu Balen Bojonegoro.
Penelitian ini bertujuan, antara lain 1) Untuk Menjelaskan proses pengembangan E-Book cerita bergambar berbasis Kvisoft Flipbook Maker untuk Membekalkan Minat Baca siswa kelas 1 MI Bahrul Ulum 1 Bulu Balen Bojonegoro, 2) Untuk Mendeskripsikan Hasil pengembangan E-Book Cerita Bergambar Berbasis Kvisoft Flipbook Maker untuk membekalkan minat Baca Siswa kelas 1 MI Bahrul Ulum 1 Bulu Balen Bojonegoro.
Penelitian ini, menggunakan metode penelitian R&D dan menggunakan model 4D yang memiliki empat tahapan yaitu tahap pendefinisian, tahap perancangan, tahap pengembangan, tahap penyebaran. Metode pengumpulan data ini, mengimplementasikan dengan observasi, wawancara, penggunaan angket, dan dokumentasi.
Berdasarkan hasil pengembangan penelitian dan pembahasan dapat diketahui bahwa dalam proses validasi produk E- Book Cerita Bergambar berbasis Kvisoft Flipbook Maker dari ketiga validator sebagai berikut. Dari Validator desain mendapat rata-rata presentase sebesar 75% dengan kriteria "Layak", dari Validator bahasa mendapat rata-rata 91% dengan kriteria "Sangat Layak", dan dari Validator Instrumen mendapat rata-rata presentase 94% dengan Kriteria “Sangat Layak” dari hasil validasi tersebut dapat disimpulkan bahwa proses validasi produk pengembangan E-Book Cerita Bergambar berbasis kvisoft flipbook maker sangat Layak untuk digunakan dalam kegiatan pembelajaran.

Item Type: Thesis (Sarjana (S1))
Uncontrolled Keywords: Bahan Ajar, E-book Cerita Bergambar Berbasis Kvisoft Flipbook Maker, Pendidikan Pancasila.
Subjects: 100 - Filsafat dan Psikologi > 150 Psikologi (ilmu jiwa) > 153 Proses mental dan kecerdasan > 153.1533 Interest and Enthusiasm/Minat dan Antusiasme Belajar
300 – Ilmu Sosial > 300 Ilmu sosial > 300 Ilmu sosial
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: St Umi Maysaroh
Date Deposited: 17 Apr 2025 08:14
Last Modified: 17 Apr 2025 08:14
Contributors (Pembimbing / Pengarah):
Contribution
Name
NIDN
Thesis advisor
Rofi'ah, Firda Zakiyatur
NIDN2106089303
Thesis advisor
Amreta, Midya Yuli
NIDN2130079101
URI: https://repository.unugiri.ac.id:8443/id/eprint/7175

Actions (login required)

View Item
View Item