“PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MISYU CATUNG (MISTAR KAYU LONCAT HITUNG) PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI OPERASI HITUNG BILANGAN BULAT DI SDN MEGALE I KEDUNGADEM BOJONEGORO"

NOVIANTI, SANTI (2021) “PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MISYU CATUNG (MISTAR KAYU LONCAT HITUNG) PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI OPERASI HITUNG BILANGAN BULAT DI SDN MEGALE I KEDUNGADEM BOJONEGORO". Sarjana (S1) thesis, Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri Bojonegoro.

[thumbnail of Cover.pdf] Text
Cover.pdf

Download (136kB)
[thumbnail of Awalan.pdf] Text
Awalan.pdf

Download (380kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf

Download (324kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (444kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (381kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (461kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf

Download (197kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (201kB)
[thumbnail of Lampiran santi.pdf] Text
Lampiran santi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (641kB) | Request a copy
[thumbnail of lembar persetujuan, pengesahan, keaslian tulisan dll.pdf] Text
lembar persetujuan, pengesahan, keaslian tulisan dll.pdf

Download (170kB)

Abstract

Pembelajaran matematika adalah pelajaran yang sudah diberikan sejak sekolah dasar. Matematika salah satu pelajaran yang dianggap sulit oleh siswa dengan materi bilangan bulat. Apalagi terbatasnya jam pelajaran yang ada disertai adanya wabah covid-19 yang menyebabkan siswa tidak bisa masuk sekolah, hanya dengan diadakan kerja kelompok disalah satu rumah siswa yang telah disepakati bersama dengan guru kelas masing-masing. Ketika guru menyampaikan materi bilangan bulat dengan menggunakan media garis bilangan yang terbuat dari kertas karton, siswa kurang tertarik dengan media tersebut ditambah lagi guru hanya menggunakan metode ceramah untuk penyampaian materi tersebut sehingga siswa hanya asik berbicara dan bermain dengan teman di sebelahnya. Menyebabkan materi bilangan bulat belum bisa diajarkan secara maksimal. Maka dari itu, Peneliti menemukan solusi untuk permasalahan didalam kelas IV tersebut yaitu dengan cara membuat media pembelajaran misyu catung agar kondisi di dalam kelas lebih nyaman, kondusif, serta siswa dapat lebih mudah untuk menerima penjelasan materi bilangan bulat. Metode penelitian yang digunakan penelitian ini adalah R&D (Research and Development), metode pengembangan model Four-D yang terdiri dari 4 tahap yaitu define (pendefinisian, design (Perencanaan), develop (Pengembangan) dan disseminate (Penyebaran) yang dikembangkan oleh Thiagarajan, dkk. Penelitian ini diadaptasi sampai selesai yaitu tahap develop (Pengembangan). Model 4-D ini dipilih karena tahapnya jelas, runtut dan sesuai dengan kebutuhan pengembangan media pembelajaran misyu catung. Tujuan dari penelitian ini untuk menghasilkan produk berupa media pembelajaran matematika yaitu media pembelajaran misyu catung (mistar kayu loncat hitung) supaya peserta didik dapat mengenal materi bilangan bulat dengan baik. Hasil penelitian ini adalah sebuah media pembelajaran misyu catung pada materi bilangan bulat. Media pembelajaran misyu catung dinyatakan valid oleh ahli media dan ahli materi serta mendapatkan respon siswa “Sangat Baik” dengan hasil persentase 94%, melalui tahap posttest dengan nilai 89, tahap validasi media dengan nilai 92,5% dan tahap validasi materi dengan nilai 90,76% yang artinya media yang dikembangkan memperoleh respon dan layak untuk diterapkan dalam pembelajaran matematika.

Item Type: Thesis (Sarjana (S1))
Uncontrolled Keywords: Media Pembelajaran, Misyu Catung, Matematika
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 371 Sekolah dan aktivitasnya; pendidikan khusus
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Perpustakaan Pusat Admin
Date Deposited: 18 Apr 2022 07:21
Last Modified: 18 Apr 2022 07:21
Contributors (Pembimbing / Pengarah):
Contribution
Name
NIDN
Thesis advisor
SA’DIYAH, ZUMROTUS
UNSPECIFIED
Thesis advisor
ROFI’AH, FIRDA ZAKIYATUR
UNSPECIFIED
URI: https://repository.unugiri.ac.id:8443/id/eprint/688

Actions (login required)

View Item
View Item