Pengembangan Media Pembelajaran Tubokas Untuk Meningkatkan Keterampilan Literasi Membaca SiswaKelas 1 MI Al Khoiriyah Bulung Nguruan Soko Tuban

ROSYIDAH, SITI MUHIMMATUR (2023) Pengembangan Media Pembelajaran Tubokas Untuk Meningkatkan Keterampilan Literasi Membaca SiswaKelas 1 MI Al Khoiriyah Bulung Nguruan Soko Tuban. Sarjana (S1) thesis, Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri.

[thumbnail of C0VER.pdf] Text
C0VER.pdf

Download (214kB)
[thumbnail of AWALAN.pdf] Text
AWALAN.pdf

Download (970kB)
[thumbnail of BAB 1.pdf] Text
BAB 1.pdf

Download (781kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (878kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf

Download (526kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (652kB)
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Literasi merupakan kemampuan seseorang menggunakan potensi dan keterampilan dalam mengolah dan memahami informasi saat melakukan aktivitas membaca dan menulis. Tujuan dari literasi tersebut adalah memperkuat dalam standar isi, untuk mengembangkan ilmu pengetahuan di dalam negeri, dan mengembangkan pola pikir yang ada dalam masyarakat kita. Pembelajaran keterampilan literasi membaca dianggap membosankan karena menggunakan metode ceramah tanpa menggunakan alat bantu seperti media pembelajaran.Manfaat pengembangan media untuk mengetahui bagaimana penggunaan media Tubokas, sebagai sarana untuk membantu guru dalam menyampaikan pembelajaran, agar lebih mudah dalam melakukan keterampilan literasi membaca.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan desain pengembangan media pembelajaran dan mendeskripsikan pengembangan media pembelaran Tubokas dan untuk mendeskripsikan efektifitas media Tubokas untuk meningkatkan keterampilan literasi membaca kelas 1 MI Al Khoiriyah Bulung Nguruan Soko Tuban.
Penelitian ini merupakan pengembangan Research and Development. Penelitian ini menggunakan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Objek penelitian ini adalah siswa kelas I MI Al Khoiriyah Bulung Nguruan Soko Tuban.
Pada penelitian ini pengumpulan data dilakukan dengan teknik validasi, observasi, wawancara, tes dan angket. Teknik analisis data meliputi uji validitas untuk mengetahui baik tidaknya instrumen penelitian. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, didapatkan hasil sebagai berikut : (1) Penelitian ini menggunakan model ADDIE (2) berdasarkan validasi ahli materi terhadap pengembangan media Tubokas diperoleh skor 86% dengan kategori sangat baik menunjukkan bahwasanya materi sesuai dengan media pembelajaran, sedangkan validasi ahli media terhadap pengembangan media Tubokas diperoleh skor sebesar 66% dengan kategori cukup baik, maka media layak digunakan. Hasil Pre-Test 57,5% dinyatakan tidak tuntas, kemudian dilakukan Post-Test dengan hasil 80% sehingga siswa mengalami peningkatan dalam pembelajaran.
Kata kunci : Keterampilan Literasi Membaca, Media Pembelajaran, Tubokas

Item Type: Thesis (Sarjana (S1))
Uncontrolled Keywords: Keterampilan Literasi Membaca, Media Pembelajaran, Tubokas.
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Siti Muhimmatur Rosyidah
Date Deposited: 09 Sep 2023 07:33
Last Modified: 09 Sep 2023 07:33
Contributors (Pembimbing / Pengarah):
Contribution
Name
NIDN
Thesis advisor
Fithriyah, Dewi Niswatul
NIDN0721089502
Thesis advisor
Amreta, Midya Yuli
NIDN0715059004
URI: https://repository.unugiri.ac.id:8443/id/eprint/3511

Actions (login required)

View Item
View Item