PELAKSANAAN SUPERVISI KEPALA SEKOLAH DALAM MEMBINA DAN MENGEMBANGKAN PROFESIONALISME GURU DI MADRASAH TSANAWIYAH SATU ATAP DARUTH THALIBIN BANGILAN TUBAN

SULISTIYANA, SULISTIYANA (2011) PELAKSANAAN SUPERVISI KEPALA SEKOLAH DALAM MEMBINA DAN MENGEMBANGKAN PROFESIONALISME GURU DI MADRASAH TSANAWIYAH SATU ATAP DARUTH THALIBIN BANGILAN TUBAN. Sarjana (S1) thesis, SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM (STAI) SUNAN GIRI BOJONEGORO.

[thumbnail of 2011_SULISTYANA.pdf] Text
2011_SULISTYANA.pdf

Download (52MB)

Abstract

Supervısı merupakan bantuan, arahan dan bimbingan darı pihak atasan pada bawahannya. Kepala sekolah sebagai supervisor secara berkala memberikan arahan, bimbingan, pengawasan serta penilaian terhadap berbagai masalah yang berhubungan dengan pengembangan dan perbaikan mengajar guru serta yang berkaitan dalam bidang profesinya. Supervısı yang dilakukan oleh kepala sekolah sangatlah penting untuk meningkatkan profesionalisme guru dan meningkatkan mutu pendidikan, dalam hal ini untuk dapat mengetahui apakah supervısı yang dilakukan kepala sekolah di MTS SA Daruth Thalıbın Bangılan Tuban sudah terlaksana atau belum terlaksana.

Oleh karena itu penulis ingin mengetahui sejauh mana pelaksanaan supervisi kepala sekolah dalam membina dan mengembangkan profesionalisme guru di MTs SA Daruth Thalıbın Bangılan Tuban. Untuk membahas skrıpsı ını, penulis menggunakan dua pendekatan yakni pendekatan teoritis dan pendekatan empiris. Dalam pendekatan teoritis penulis menggunakan penelitian yaitu dengan membaca dan menganalısıs buku-buku yang relevan dengan judul skripsı ını. Sedangkan pendekatan empiris penulis menggunakan metode observası, wawancara/interview dan dokumenter. Teknik wawancara digunakan untuk memperoleh keterangan/penjelasan secara langsung dan kepala sekolah maupun guru. Untuk memaparkan temuan hasıl penelitian dan menganalısıs data yang diperoleh, penulis menggunakan deskriptif kualitatif.

Dan hasıl penelitian yang dilakukan dengan menggunakan rumus prosentase jawaban yang diperoleh melalui wawancara dengan para guru maka dapat dısımpulkan bahwa pelaksanaan supervısı kepala sekolah dalam membina dan mengembangan profesionalisme guru sudah terlaksana secara baik.

Item Type: Thesis (Sarjana (S1))
Subjects: 100 - Filsafat dan Psikologi > 170 Etika dan filsafat moral > 174 Etika jabatan, etika profesi
300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Sahabat Perpus
Date Deposited: 11 Jul 2024 02:49
Last Modified: 11 Jul 2024 03:33
Contributors (Pembimbing / Pengarah):
Contribution
Name
NIDN
Transcriber
MINARTI, SRI
NIDN2110027101
Thesis advisor
AZIZAH, IMROATUL
NIDN0000000000
URI: https://repository.unugiri.ac.id:8443/id/eprint/5433

Actions (login required)

View Item
View Item