NILAI DAN FUNGSI MITOLOGI FOLKLOR SENDANG BANDUNG DALAM SOSIAL BUDAYA MASYARAKAT DESA SUMBEREJO KECAMATAN TRUCUK KABUPATEN BOJONEGORO

Diantika, Devi Eka (2020) NILAI DAN FUNGSI MITOLOGI FOLKLOR SENDANG BANDUNG DALAM SOSIAL BUDAYA MASYARAKAT DESA SUMBEREJO KECAMATAN TRUCUK KABUPATEN BOJONEGORO. An-Nas (Jurnal Humaniora), 4 (2). ISSN 2597-7822

[thumbnail of 92-108.+Folklore+Sendang+Bandung.pdf] Text
92-108.+Folklore+Sendang+Bandung.pdf

Download (264kB)
[thumbnail of JURNAL 2019 Devi.pdf] Text
JURNAL 2019 Devi.pdf

Download (3MB)

Abstract

Pada umumnya sangat jarang kita temukan orang tua menuturkan dongeng atau cerita rakyat/folklor kepada anak-anaknya. Hal ini tidak terjadi pada masyarakat perkotaan saja, masyarakat desa pun mengahalami hal serupa, hal ini diakibatkan dari kesibukan orang tua dan kemajuan teknologi yang telah menguasai kehidupan mereka. Padahal dalam dongeng atau cerita rakyat/folklor memiliki nilai dan pesan yang sangat mendalam dan bisa dipakai sebagai salah satu media pembelajaran untuk menanamkan nilai yang bisa dipakai sebagai pedoman hidup anak-anak pada masa mendatang. Hal ini tidak terjadi kepada masyarakat desa Sumberejo kecamatan Trucuk kabupaten Bojonegoro, karena orang tua masih menyempatkan waktu untuk mnceritakan kepada anak-anak mereka tentang keberadaan Sendang Bandung yang menjadi asal-usul keberadaan desa tersebut. Meskipun cerita yang dituturkan tidak sama bahasa antara satu sama lain, tetapi memiliki makna dan maksud yang sama, karena cerita ini belum ada yang membukukan secara tertulis dan cerita tersebut bersumber dari lisan ke lisan masyarakat secara turun temurun selama puluhan tahun ini. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan antropologi sosial karena dalam penelitian ini peneliti ingin mengupas tentang nilai dan fungsi mitologi yang tertanam dalam kehidupan sosial dan budaya pada masyarakat desa Sumberejo. Nilai yang tertanam adalah nilai religius, budaya, dan sosial. Sedangkan fungsi mitologi folklor Sendang Bandung bagi masyarakat desa Sumberejo kecamatan Trucuk kabupaten Bojonegoro saat ini adalah sebagai salah satu media pembelajaran bagi generasi muda untuk bersosial dan berbudaya sesuai dengan norma dan pegangan hidupmereka, sebagai pengingat agar selalu bersyukur atas apa yang sudah diterima nya, dan menghargai peninggalan nenek moyang dahulu

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: mitologi, folklor sendang bandung, sosial budaya
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 390 Adat istiadat, etiket, dan cerita rakyat > 390 Adat istiadat, etiket, dan cerita rakyat
400 – Bahasa (Bahasa Indonesia dikelas 499) > 400 Bahasa > 400 Bahasa
Divisions: Fakultas Syari'ah dan Adab > Bahasa dan Sastra Arab
Depositing User: M.Pd.I Devi Eka Diantika
Date Deposited: 13 May 2024 01:45
Last Modified: 13 May 2024 01:45
Contributors (Pembimbing / Pengarah):
Contribution
Name
NIDN
Author
Diantika, Devi Eka
NIDN2123039102
URI: https://repository.unugiri.ac.id:8443/id/eprint/5344

Actions (login required)

View Item
View Item