ANALISIS PENGARUH VARIASI KUAT ARUS DAN JENIS FILLER TERHADAP CACAT PENGELASAN DAN KETANGGUHAN HASIL PENGELASAN TIG PADA MATERIAL AL6063

GHOZALI, IMAM (2023) ANALISIS PENGARUH VARIASI KUAT ARUS DAN JENIS FILLER TERHADAP CACAT PENGELASAN DAN KETANGGUHAN HASIL PENGELASAN TIG PADA MATERIAL AL6063. Sarjana (S1) thesis, Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri.

[thumbnail of COVER.pdf] Text
COVER.pdf

Download (70kB)
[thumbnail of AWALAN.pdf] Text
AWALAN.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf

Download (690kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf

Download (547kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (578kB)
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Parameter dalam pengelasan sangatlah berpengaruh pada kualitas hasil sambungan terutama dalam hal cacat pengelasan dan ketangguhan. Untuk dapat memperoleh hasil pengelasan dengan nilai ketangguhan yang bagus dan meminimalisir terjadinya cacat pengelasan yang timbul maka perlu ditentuan parameter kuat arus pengelasan dan jenis filler yang akan digunakan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh variasi kuat arus dan jenis filler terhadap cacat pengelasan dan ketangguhan hasil pengelasan TIG pada material Al 6063. Penelitian ini merupakan penelitian experiment dengan skala labolatorium. Spesimen uji berupa pelat aluminium 6063 dengan dimensi 100 mm x 50 mm x 5 mm yang dilakukan pengelasan dengan variasi pada parameter kuat arus pengelasan 65 ampere, 70 ampere, 75 ampere dan jenis filler ER4043, ER5356. Hasil uji cacat pengelasan dengan menggunakan dye penetrant test pada bagian weld metal dan root menunjukan cacat pengelasan yang muncul adalah jenis gas pore yang muncul pada spesimen hasil pengelasan dengan menggunakan parameter kuat arus 65 ampere filler ER4043, 65 ampere filler ER5356 dan 70 ampere dengan filler ER5356. Hasil pengujian ketangguhan dengan impact charpy pada spesimen pengelasan TIG pelat aluminium 6063 dengan variasi parameter kuat arus 65 amphere, 70 amphere, 75 amphere dan jenis filler ER4043, ER5356 diketahui bahwa harga impact tertinggi adalah pada variasi parameter pengelasan dengan 75 A dan filler ER5356 yaitu sebesar 1,078 Joule/mm2 dengan tenaga yang diserap adalah senilai 73,058 Joule dan harga impact terkecil adalah pada variasi parameter pengelasan dengan 65 A dan filler ER4043 yaitu sebesar 0,817 Joule/mm2 dengan tenaga yang diserap adalah senilai 56,830 Joule.

Item Type: Thesis (Sarjana (S1))
Uncontrolled Keywords: Aluminium 6063, Kuat Arus Pengelasan, Filler, Cacat Pengelasan,Ketangguhan, TIG
Subjects: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 600 Teknologi (ilmu terapan) > 600 Teknologi
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 600 Teknologi (ilmu terapan) > 603 Kamus, ensiklopedi, konkordansi
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Mesin
Depositing User: Imam Ghozali
Date Deposited: 11 Sep 2023 04:49
Last Modified: 11 Sep 2023 04:49
Contributors (Pembimbing / Pengarah):
Contribution
Name
NIDN
Thesis advisor
Hidayat, Togik
NIDN0730059004
Thesis advisor
Eka Yuwita, Pelangi
NIDN0715059004
URI: https://repository.unugiri.ac.id:8443/id/eprint/3639

Actions (login required)

View Item
View Item