Persepsi Mahasiswa Terhadap Praktikum Daring Mata Kuliah Kimia Analisis

Al-Bari, Akhmad and Saputri, Romadhiyana Kisno (2020) Persepsi Mahasiswa Terhadap Praktikum Daring Mata Kuliah Kimia Analisis. Jurnal Educatio.

[thumbnail of artikel_Persepsi Mahasiswa Terhadap Praktikum Daring Mata Kuliahkimia Analisis.pdf] Text
artikel_Persepsi Mahasiswa Terhadap Praktikum Daring Mata Kuliahkimia Analisis.pdf - Supplemental Material

Download (361kB)
[thumbnail of Persepsi Mahasiswa Terhadap Praktikum Daring Mata Kuliah Analisis.pdf] Text
Persepsi Mahasiswa Terhadap Praktikum Daring Mata Kuliah Analisis.pdf

Download (1MB)

Abstract

Selama masa pandemi COVID-19 mengharuskan setiap satuan pendidikan melaksanakan proses pembelajaran daring tidak hanya untuk mata kuliah teori, namun juga untuk mata kuliah praktik, termasuk mata kuliah praktikum kimia analisis. Persepsi mahasiswa terhadap kuliah online dapat membantu mahasiswa dalam pelaksanaan proses perkuliahan di masa pandemi covid 19, karena perkuliahan yang baik dan benar akan membantu mahasiswa dalam meningkatkan pemahaman dan keilmuan mahasiswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi mahasiswa terhadap praktikum daring mata kuliah kimia analisis. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Sampel diambil dengan menggunakan teknik simple random sampling berjumlah 45 mahasiswa. Data penelitian diperoleh dengan menggunakan kuesioner dan wawancara mendalam. Persepsi mahasiswa dilihat dari tiga aspek yaitu proses belajar mengajar, kemampuan dosen dan sarana dan prasarana yang dinilai menggunakan skala likert. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis kualitatif yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Secara keseluruhan persepsi mahasiswa pada semua aspek memiliki rerata 64,95% sehingga persepsi mahasiswa terhadap praktikum daring mata kuliah kimia analisis adalah positif., persepsi mahasisa terhadap aspek belajar mengajar memiliki nilai 69,57% yang menunjukkan persepsi positif, terhadap aspek kompetensi dosen memiliki nilai 77,90% yang menunjukkan persepsi positif terhadap aspek sarana prasarana memiliki nilai 47,39% yang menunjukkan persepsi positif.

Item Type: Other
Subjects: 500 – Ilmu Pengetahuan > 500 Ilmu pengetahuan > 507 Pendidikan, penelitian, topik terkait ilmu pengetahuan alam
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Farmasi
Depositing User: Romadhiyana Kisno Saputri
Date Deposited: 27 Jun 2023 03:20
Last Modified: 11 Sep 2023 09:28
Contributors (Pembimbing / Pengarah):
Contribution
Name
NIDN
Author
Al-Bari, Akhmad
NIDN0723109005
Author
Saputri, Romadhiyana Kisno
NIDN0325048902
URI: https://repository.unugiri.ac.id:8443/id/eprint/2579

Actions (login required)

View Item
View Item