PENGARUH PENDIDIKAN DINIYAH TERHADAP MORAL SANTRI DI PONDOK PESANTREN "SIROJUL HIKMAH" DESA BENDO KECAMATAN KAPAS KAB. BOJONEGORO

RUMIASIH, RUMIASIH (2009) PENGARUH PENDIDIKAN DINIYAH TERHADAP MORAL SANTRI DI PONDOK PESANTREN "SIROJUL HIKMAH" DESA BENDO KECAMATAN KAPAS KAB. BOJONEGORO. Sarjana (S1) thesis, SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM SUNAN GIRI BOJONEGORO.

[thumbnail of 2009_RUMIASIH.pdf] Text
2009_RUMIASIH.pdf

Download (38MB)

Abstract

Pesantren sebagai lembaga pendidikan Islam yang banyak berakar pada masyarakat pedesaan, sampai saat ini masih mempunyai peranan besar dalam mengisi pembangunan mencerdaskan kehidupan bangsa dan menyediakan kader pemimpin masyarakat dan ulama'. Disadari atau tidak, pendidikan diniyah pada pondok pesantren telah banyak memberikan sumbangsih dalam upaya meningkatkan kualitas, dasar-dasar moral, dan nilai etika keagamaan kepada masyarakat secara umum, dan khususnya kepada para santri, sebagaimana perjalanan yang diemban Nabi Muhammad SAW. Dengan kepercayaan masyarakat yang begitu besar terhadap dunia pesantren, maka hal itu wajar, karena pesantren dengan sistem pengajarannya yang lebih efektif untuk menanamkan kepribadian pada anak-anak didiknya (santri-santrinya) sebagaimana yang diharapkan. Oleh karena itu, pesantren harus bisa mengembangkan diri sesuai dengan perkembangan yang ada dewasa ini, tanpa meninggalkan nilai-nilai kekhususannya. Pendidikan diniyah di pondok pesantren dalam penelitian ini akan ditinjau dari tiga segi, yaitu bentuk pengajaran, isi pelajaran, dan kurikulum pesantren, yang dilakukan terhadap semua santri pondok. Dalam penelitian ini terdapat dua macam variabel, yaitu variabel tentang pendidikan diniyah di Pondok pesantren dan variabel tentang moral santri. Pengaruh pendidikan diniyah Pondok pesantren terhadap moral santri akan dapat diketahui apabila antara variabel tentang pendidikan Pondok pesantren dengan variabel moral Santri terdapat hubungan positif dan signifikan. Yaitu, semakin tinggi pendidikan diniyah yang diterapkan dalam pondok pesantren, semakin baik pula moral santri, atau sebaliknya semakin rendah pendidikan diniyah pondok pesantren, maka semakin rendah pula moral santri. Hal ini mengandung arti bahwa apabila pendidikan diniyah pondok pesantren relatif baik, maka moral santri akan semakin meningkat baik.

Item Type: Thesis (Sarjana (S1))
Uncontrolled Keywords: moral santri
Subjects: 200 – Agama > 200 Agama > 207 Misi dan pendidikan agama
200 – Agama > 290 Agama lainnya > 297 Agama Islam, Bab-isme dan keyakinan Bahai
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Perpustakaan Pusat Admin
Date Deposited: 16 May 2023 02:14
Last Modified: 16 May 2023 02:14
Contributors (Pembimbing / Pengarah):
Contribution
Name
NIDN
Thesis advisor
SUGENG, SUGENG
NIDN0000000000
Thesis advisor
MASJKUR, M.
NIDN0000000000
URI: https://repository.unugiri.ac.id:8443/id/eprint/2537

Actions (login required)

View Item
View Item