STUDY TENTANG MENEJEMEN DALAM PROSES PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MA BAHRUL ULUM KECAMATAN KEPOHBARU KABUPATEN BOJONEGORO

AFITA, NUR (2009) STUDY TENTANG MENEJEMEN DALAM PROSES PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MA BAHRUL ULUM KECAMATAN KEPOHBARU KABUPATEN BOJONEGORO. Sarjana (S1) thesis, SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM SUNAN GIRI BOJONEGORO.

[thumbnail of 2009_NUR AFITA.pdf] Text
2009_NUR AFITA.pdf

Download (65MB)

Abstract

Di lingkungan pendidikan fomal terdapat sejumlah manusia sebagai tenaga pelaksana Tenaga kependidikan sebagai pelaksana tidak cukup dibekali dengan pengetahuan dan keterampilan mengenai bidang pendidikan saja, akan tetapi harus dibekali pula dengan kemampuan kerjasama dan kemauan mengarahkan kerjasama itu, guna mencapai tujuan lembaga pendidikan masing-masing Dalam mengerahkan kerjasama itu sangat diperlukan suatu manajemen, kalau boleh dukatakan krisis pendidikan dewasa ini berkisar pada krisis manajemen. Apabila secara sederhana manajemen pendidikan kita rumuskan sebagai mobilisasi segala sumber daya pendidikan yang diarahkaun untuk mencapai tujuan pendidikan sesuai dengan yang telah ditetapkan, maka yang dihadapi ialah berbagai hambatan yang menghadang pencapaian tujuan tersebut. Berdasarkan pada problem krisis manajemen pendidikan tersebut di atas maka studi tentang latar belakang masalah ini, menunjukkan perlunya sejumlah data yang akurat untuk mengetahui pennasalahan-permasalahan manajemen yang dihadapi oleh MA Bahrul Ulum Kepohbaru, sebagai lembaga yang mengelola dan menyelenggarakan Pendidikan. Penelitian yang sifatnya deskriptif yang meneliti tentang manajemen MA Bahrul Ulum Kepohbaru terutama untuk menghindari penyelesaian masalah yang tidak dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah selain itu untuk menghindari saling mempermsalahkan antara civitas akademika madrasah, karena proses pendidikan merupakan usaha kerjasama, maka upaya untuk mengatasi masalah-masalah yang dihadapi semangat kerjasama antara semua pihak yang terlibat sangat menentukan hasil penyelesaian yang ingin dicapai. Selain studi tentang manajemen MA Bahrul Ulum Kepohburu didasarkan atas pandangan bahwa madrasah sebagai lembaga pendidikan yang merupakan suatu organisasi yang mengemban tugas produksi dan akan menghasilkan out put yang berlatar belakang keimanan yang kuat, berpengetahun luas dan mendalam tentang ajaran islam, berakhlak mulia dan memahami serta meresapi aspirasi masyarakat juga ada beberapa fenomena yang menjadi tujuan penulis di dalam penehtian ini diantaranya adalah masih lemahnya sistem manajemen di MA Bahrul Ulum Kepohbaru, kurangnya koordinasi aintara pimpinan sekolah dengan guru, manajemen administrasinya masih hersifat tradisional sehingga penulis merasa perlu untuk melakukan penelitan.

Item Type: Thesis (Sarjana (S1))
Uncontrolled Keywords: menejemen
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 371 Sekolah dan aktivitasnya; pendidikan khusus
300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 373 Pendidikan menengah; sekolah tingkat lanjutan
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Perpustakaan Pusat Admin
Date Deposited: 11 May 2023 03:33
Last Modified: 11 May 2023 03:33
Contributors (Pembimbing / Pengarah):
Contribution
Name
NIDN
Thesis advisor
SUGENG, SUGENG
NIDN0000000000
Thesis advisor
SALAMUN, MOH.
NIDN0000000000
URI: https://repository.unugiri.ac.id:8443/id/eprint/2515

Actions (login required)

View Item
View Item