MENGEMBANGKAN KOMPETENSI GURU DALAM MELAKSANAKAN EVALUASI PEMBELAJARAN DI ERA MERDEKA BELAJAR

Suttrisno, Suttrisno and Yulia, Nurul Mahruzah and Fithriyah, Dewi Niswatul (2022) MENGEMBANGKAN KOMPETENSI GURU DALAM MELAKSANAKAN EVALUASI PEMBELAJARAN DI ERA MERDEKA BELAJAR. ZAHRA: Research And Tought Elmentary School Of Islam Journal, 3 (1). pp. 52-60. ISSN 2723-4932 (p) 2723-7893 (e)

[thumbnail of Jurnal Zahra_Suttrisno_2.pdf] Text
Jurnal Zahra_Suttrisno_2.pdf

Download (398kB)
[thumbnail of Peer Reviewer Suttrisno.pdf] Text
Peer Reviewer Suttrisno.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Turnitin_Jurnal Zahra_Suttrisno_2.pdf] Text
Turnitin_Jurnal Zahra_Suttrisno_2.pdf

Download (1MB)

Abstract

Salah satu konsep merdeka belajar ialah memberikan kebebasan kepada guru untuk menciptakan pembelajaran yang menyenangkan sekaligus bermakna. Dimana guru harus mampu merencana, melaksanakan serta mengevaluasi program pembelajarannya secara mandiri. Di sekolah, Guru mempunyai peran sekaligus menjadi faktor penentu dalam keberhasilan pencapaian tujuan pembelajaran dan untuk mengetahui keberhasilan tujuan suatu program pembelajaran tersebut, dibutuhkan lah kegiatan evaluasi. Kegiatan Evaluasi ini penting dilakukan, guna meninjau keberhasilan suatu program dan menentukan suatu keputusan. Karena itulah Guru wajib mempunyai kemampuan untuk melaksanakan evaluasi. Adapun tujuan dari kajian ini antara lain 1) Memahami konsep evaluasi 2) menjelaskan kompetensi guru dalam pelaksanaan evaluasi. Metode yang digunakan dalam penulisan jurnal ini adalah studi kepustakaan dimana data penelitian yang diperoleh dari beberapa teoriteori literature yang diolah dan dianalisis kemudian dideskripsikan, sehingga diperoleh hasil bahwa pada tahap awal, guru harus memahami terlebih dahulu terkait konsep evaluasi, yang menekankan pada definisi, tujuan, fungsi prinsip dan jenis evaluasi, adapun kompetensi guru dalam kegiatan evaluasi meliputi kompetensi dalam membuat perencanaan program evaluasi, mendesain program evaluasi, pengembangan program evaluasi, pelaksanaan, dan evaluasi program evaluasi. Dalam evaluasi sendiri dibutuhkan kemampuan untuk merencanakan, melakukan evaluasi, pengolahan data, pelaporan dan pemanfaatan hasil evaluasi.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Kompetensi Guru, Evaluasi Pembelajaran, Merdeka Belajar
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 370 Pendidikan
300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 371 Sekolah dan aktivitasnya; pendidikan khusus > 371.33 Teaching Equipments/Alat Bantu Mengajar, Peralatan Pembelajaran, Perlengkapan Pengajaran
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Perpustakaan Pusat Admin
Date Deposited: 14 Dec 2022 05:56
Last Modified: 14 Dec 2022 05:56
Contributors (Pembimbing / Pengarah):
Contribution
Name
NIDN
Author
Suttrisno, Suttrisno
0717069401
URI: https://repository.unugiri.ac.id:8443/id/eprint/2340

Actions (login required)

View Item
View Item