PRAKTIK JUAL BELI DEPOSIT ALL OPERATOR DALAM PRESPEKTIF MADZHAB SYAFI’I

SAFIATUN, SAFIATUN (2015) PRAKTIK JUAL BELI DEPOSIT ALL OPERATOR DALAM PRESPEKTIF MADZHAB SYAFI’I. Sarjana (S1) thesis, Sekolah Tinggi Agama Islam Sunan Giri Bojonegoro.

[thumbnail of COVER.pdf] Text
COVER.pdf

Download (187kB)
[thumbnail of PENGESAHAN.pdf] Text
PENGESAHAN.pdf

Download (874kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf

Download (371kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (497kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (109kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (384kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (227kB) | Request a copy
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (231kB)

Abstract

Kemajuan ilmu Pengetahuan dan teknologi yang begitu pesatnya, baik itu disektor pertanian maupun sector industri yang menghasilkan barang ataupun jasa membutuhkan sarana komunikasi. Di zaman serba canggih ini komunikasi mutlak dibutuhkan apabila tidak ingin ketinggalan informasi. banyak sarana komunikasi seperti telephone, handphone (mobile phone) atau dengan sebutan telepon seluler. Dengan semakin banyaknya handphone yang beredar di Indonesia menimbulkan sebuah peluang bisnis baru bagi para entrepreneur dibidang komunikasi, salah satunya adalah usaha bisnis di bidang server all operator. Mengacu fakta bahwa mayoritas penduduk muslim di Indonesia bermadzah Syafi’i, sedangkan perkembangan teknologi memaksa manusia secara tidak langsung untuk ikut andil di dalamnya serta hal itu tidak bisa dipungkiri lagi, penulis tertarik untuk meneliti hal ini dengan mengangkat judul “ PRAKTIK JUAL BELI ALL OPERATOR DALAM PRESPEKTIF MADZHAB SYAFI’I (Studi Kasus pada Counter Azza Cell di Desa Ngumpakdalem Kecamatan Dander Kabupaten Bojonegoro) “.
Adapun yang menjadi fokus penelitian dalam skripsi ini adalah : 1) Bagaimana Prosedur Pelaksanaan jual beli deposit all operator yang obyeknya adalah pulsa elektrik, pembayaran paskabayar dan prabayar dan pembayaran speedy, 2) Bagaimana pendapat madzhab Syafi’i terhadap praktik jual beli deposit all operator yang obyeknya tidak terlihat oleh mata.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian yang menggambarkan deskriftif analisis, yakni penelitian yang menggambarkan data dan informasi yang diperoleh peneli di lapangan mengenai praktik jual beli deposit all operator pada Counter Azza Cell di Desa ngumpakdalem Kecamatan Dander Kabupaten Bojonegoroserta menganalisa dan menyimpulkan data yang diperoleh dan kemudian dijadikan obyek dalam penulisan skripsi.
Kesimpulan daripada penelitian ini adalah : 1) Prosedur pelaksanaan jual beli deposit All operator di Desa Ngumpakdalem Kecamatan Dander Kabupaten Bojonegoro pertama dengan cara mendaftarkan nomor chip atau alamat email pada server all operator Azza Cell yang kemudian chip tersebut nantinya yang akan digunakan sebagai transaksi all operator. 2) Praktik jual beli deposit all operator tersebut diperbolehkan dengan alasan bahwa transaksi tersebut termasuk dalam bai’ul manfaat atau bai’ adz-dzimmah dan status perusahaan voucher atau provider adalah sebagai muwakkil sedangkan server all operator atau counter adalah sebagai wakilnya.

Item Type: Thesis (Sarjana (S1))
Uncontrolled Keywords: Jual Beli Deposit All operator, Bai’ul Manfaah, Wakalah
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan
Divisions: Fakultas Syari'ah dan Adab > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Perpustakaan Pusat Admin
Date Deposited: 14 Nov 2021 21:18
Last Modified: 14 Nov 2021 21:18
Contributors (Pembimbing / Pengarah):
Contribution
Name
NIDN
Thesis advisor
Huda, Nurul
UNSPECIFIED
Thesis advisor
Robbani, Shofa
UNSPECIFIED
URI: https://repository.unugiri.ac.id:8443/id/eprint/208

Actions (login required)

View Item
View Item