PENERAPAN MODEL KOOPERATIF MAKE A MATCH DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN AKIDAH AKHLAK KELAS XI IPS MA ISLAMIYAH BALEN

ROCHMAH, NUR ELY SIYA (2022) PENERAPAN MODEL KOOPERATIF MAKE A MATCH DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN AKIDAH AKHLAK KELAS XI IPS MA ISLAMIYAH BALEN. Sarjana (S1) thesis, UNIVERSITAS NAHDLATUL ULAMA SUNAN GIRI.

[thumbnail of COVER.pdf] Text
COVER.pdf

Download (540kB)
[thumbnail of AWALAN 1.pdf] Text
AWALAN 1.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of BAB I (1).pdf] Text
BAB I (1).pdf

Download (740kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (877kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (697kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (942kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf

Download (431kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (439kB)
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Berdasarkan observasi yang dilakukan di MA Islamiyah Balen dapat diketahui bahwa proses pembelajaran di kelas masih berpusat pada guru (teacher oriented) dimana guru kurang memberikan kesempatan kepada siswa untuk berkembang secara mandiri. Sebagian besar siswa kelas XI IPS kurang antusias selama proses pembelajaran. Siswa cenderung tidak memperhatikan guru yang mengajar dan cenderung asyik mengobrol dengan teman sebangkunya. Kemudian jika guru memberikan tugas untuk dikerjakan oleh anggota-anggota kelompok, maka hanya beberapa siswa dalam satu kelompok tersebut yang memikirkan jawabannya. Sedangkan siswa yang lain hanya mengandalkan temannya untuk mencontek. Siswa juga terlihat pasif dalam pembelajaran. Ketika guru memberikan pertanyaan kepada siswa maka hanya beberapa siswa yang sering menjawab pertanyaan. Hal ini berdampak pada perolehan hasil belajar siswa kelas XI IPS MA Islamiyah Balen pada mata pelajaran akidah akhlak yang rata-rata masih kurang dari KKM. Perlu adanya suatu model pembelajaran yang tepat untuk meningkatkan kualitas pembelajaran agar hasil belajar siswa dapat meningkat. Salah satu teknik pembelajaran yang dapat diterapkan guru adalah teknik Make a Match. Pembelajaran kooperatif teknik Make a Match termasuk kategori model pembelajaran yang aktif dan menyenangkan. Siswa harus mencari pasangan dari kartunya, sehingga membuat siswa saling berinteraksi satu sama lain. Selain itu teknik pembelajaranMake a Match dapat melatih siswa untuk berpikir lebih cepat dalam mencari pasangan kartu, sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran akidah akhlak.
Jenis penelitian ini adalah Penelitian Kualitatif deskriptif. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah , observasi,, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis datanya adalah adalah analisis deskriptif kualitatif yaitu reduksi data, diplay data dan penarikan kesimpulan.
Penerapan metode kooperatif make a match dalam meningkatkan prestasi belajar siswa cukup optimal di ranah kognitif hal ini terbukti dengan nilai pretest dan postest yang diperoleh cukup memuaskan dan kebanyakan peserta didik memperoleh nilai di atas rata-rata bahkan ada peserta didik yang memperoleh nilai jauh diatas standar kelulusan. Sedangkan hasil belajar dari ranah afektif juga meningkat. Melihat keberhasilan perolehan nilai dari perserta didik berpengaruh pada perubahan tingkah laku yang ditampilkan di dalam kelas maupun di luar kelas, peserta didik lebih berantusias dalam pembelajaran. Berdasarkan hasil penelitian di atas, dapat disimpulkan bahwa Penerapan metode kooperatif Make a Match dapat meningkatkan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran akidah akhlak kelas XI IPS MA Islamiyah Balen Bojonegoro.

Item Type: Thesis (Sarjana (S1))
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran Kooperatif, Make a Match, Prestasi Belajar
Subjects: 200 – Agama > 200 Agama > 207 Misi dan pendidikan agama
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: NUR ELY SIYA ROCHMAH
Date Deposited: 26 Sep 2022 06:18
Last Modified: 26 Sep 2022 06:18
Contributors (Pembimbing / Pengarah):
Contribution
Name
NIDN
Thesis advisor
KHUMAINI, FAHMI
UNSPECIFIED
Thesis advisor
NISA', IDA FAUZIATUN
UNSPECIFIED
URI: https://repository.unugiri.ac.id:8443/id/eprint/1316

Actions (login required)

View Item
View Item