ROHMAH, NURUL FARIDA AINUR (2019) PENGARUH PENGGUNAAN GADGET TERHADAP PERILAKU SANTRI PUTRI DI PONDOK PESANTREN TAHFIDZUL QUR’AN ALROSYID NGUMPAKDALEM, DANDER, BOJONEGORO. Sarjana (S1) thesis, Institut Agama Islam Sunan Giri Bojonegoro.
COVER.pdf
Download (104kB)
ABSTRAK.pdf
Download (261kB)
BAB I-V.pdf
Restricted to Registered users only
Download (1MB) | Request a copy
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Download (228kB)
Abstract
Gadget merupakan salah satu teknologi yang sangat berpengaruh saat ini, karena gadget dapat digunakan sebagai alat komunikasi, memperoleh informasi, media belajar serta media hiburan. Seiring dengan perkembangan teknologi, saat ini gadget (smartphone) dilengkapi dengan berbagai macam fitur, seperti game,Mp3, kamera, video dan layanan internet seperti BBM, Instagram,Facebook, line, WhatsAppdan lain-lain.Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Al-Rosyid adalah salah satu pondok yang memperbolehkan santrinya yang sudah lulus sekolah membawa gadget dalam pesantren dengan tujuan agar mempermudah santri dalam berkomunikasi dan membantu dalam berbagai urusan yang berhubungan dengan pondok pesantren. Adanya santri yang membawa gadget dalam pesantren, berdampak terhadap perilaku santri, yakni tentang bagaimana cara mereka bergaul, bersikap dan berinteraksi dengan orang lain. Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui penggunaan gadgetdikalangan santri putri di PondokPesantren Tahfidzul Qur’an Al-Rosyid Ngumpakdalem, Dander, Bojonegoro. (2) Untuk mengetahui perilaku santri putri di Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Al-Rosyid Ngumpakdalem, Dander, Bojonegoro. (3) Untuk mengetahui pengaruh penggunaan gadget terhadap perilaku santri putri di Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Al-Rosyid Ngumpakdalem, Dander, Bojonegoro. Untuk mencapai tujuan diatas, digunakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi. Seluruh data dikumpulkan dengan metode dokumentasi, wawancara, observasi, dan angket. Kemudian dianalisis menggunakan rumus korelasi product moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Berdasarkan data angket tentang penggunaan gadget oleh santri dilihat dari segi frekuensipenggunaan gadget digunakan untuk mencari informasi, komunikasi, membantu mengerjakan tugas atau hanya sekedar untuk mencari hiburan.(2) Perilaku santri di Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Al-Rosyid Ngumpakdalem Dander Bojonegoro tergolong baik. (3) Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh antara penggunaan gadget terhadap perilaku santri Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Al-Rosyid Ngumpakdalem, Dander, Bojonegoro.
Item Type: | Thesis (Sarjana (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengaruh, Penggunaan Gadget, Perilaku Santri |
Subjects: | 300 – Ilmu Sosial > 300 Ilmu sosial > 304 Faktor yang mempengaruhi perilaku sosial 300 – Ilmu Sosial > 300 Ilmu sosial > 306 Kultur, ilmu budaya, kebudayaan dan lembaga-lembaga, institusi |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Perpustakaan Pusat Admin |
Date Deposited: | 27 Jun 2021 09:04 |
Last Modified: | 14 Nov 2021 14:01 |
Contributors (Pembimbing / Pengarah): | Contribution Name NIDN Thesis advisor MA'ARIF, M. JAUHARUL UNSPECIFIED |
URI: | https://repository.unugiri.ac.id:8443/id/eprint/115 |